Federasi Kehutanan, Industri Umum, Perkayuan, Pertanian dan Perkebunan (F HUKATAN) menggelar workshop dengan Tema “Perlindungan dan Pemenuhan Hak-Hak Pekerja Perempuan Di Sektor Kelapa Sawit” yang dilaksanakan pada 19 September 2024 di Hotel Neo, Kuta – Bali.
Kegiatan workshop ini mengundang narasumber dari berbagai perwakilan, ada dari Kementrian Tenaga Kerja yang dihadiri oleh Bapak Tunjung Rijanto selaku Koordinator Norma Perlindungan Pekerja Perempuan dan Pekerja Anak, Bapak Sumarjono Saragih – Ketua GAPKI Bidang Ketenagakerjaan, Ibu Erlina Panitri – Head of Human Capital at Wilmar Indonesia, dan Amalia Falah Alam – CNV Internationaal.
Dalam rangka meningkatkan citra sawit Indonesia dan perlindungan hak pekerja perempuan di industri perkebunan sawit dan meningkatkan produktifitas di lingkungan perusahaan, Federasi HUKATAN untuk mewujudkan hak-hak pekerja perempuan diakui dan dilindungi, serta memberikan kesempatan yang sama dalam hal pengembangan karier, kesehatan, dan keselamatan kerja di Industri Sawit.
Terwujudnya sebuah Komitmen F HUKATAN “PERLINDUNGAN HAK-HAK PEKERJA PEREMPUAN DI PERKEBUNAN SAWIT” demi menciptakan lingkungan kerja yang aman dan adil serta mencapai tujuan dan menciptakan peningkatan hubungan industrial yang harmonis dan berkeadilan, serta meningkatkan produktivitas yang menunjang iklim dunia usaha yang berkelanjutan. Komitmen F HUKATAN ditandatangani oleh Ketua Umum dan Sekretaris Jenderal dan di saksikan oleh Suzan Cornelissen, Bapak Sumarjono Saragih dan Bapak Tunjung Rijanto.